Salahkah berutang?

Salahkah berutang?



Dokumentasi Penulis
Banyak orang mempertentangkan pertanyaan di atas. Ada yang mengatakan salah/melarang dan banyak pula yang menganjurkan/bagus.

Untuk membuktikan mana yang benar. Mari kita baca cerita di bawah.

Gora adalah seorang karyawan dan dia punya pekerjaan sampingan menjual pakaian di hari sabtu dan minggu. Gora akhirnya meminjam KUR dari bank BRI 20 juta. Kemudian dia kredit sepeda motor dan sisanya untuk modal berjualan pakaian. Dia membeli sepeda motor agar biaya transportasi ke kantor berkurang dan dia punya kenderaan yang menunjuang kelancaran usahanya menjual pakaian. Gora pun semakin bersemangat menjalankan usahanya.

Rahasia orang kaya yang terus bertambah kaya

Rahasia orang kaya yang terus bertambah kaya



harbour bridge, Sydney
Judul di atas pasti tidak asing lagi bagi kita. Benar atau tidak? Atau masih ada di antara kita yang belum pernah mendengarkannya? Bisa saja setidaknya untuk usia 17 ke bawah.

Bagi anda yang sudah berusia 25 tahun ke atas. Pasti sudah bosan mendengar kenyataan judul tersebut. Orang kaya bertambah kaya plus yang miskin semakin miskin. Ya itu memang benar.

Tapi, tahukah Anda kenapa orang kaya terus semakin kaya?
Jawabannya cukup singkat. Karena orang kaya tahu bagaimana cara melipatgandakan uang tanpa dia harus banting tulang.

Contohnya.
Ada seorang laki-laki bernama Miskin tinggal di sebuah kota kecil yang makmur. Miskin memiliki uang sebanyak 100 Miliar yang diwariskan orangtuanya. Miskin adalah orang yang cerdas hitungan matimatika dasar (tambah, kurang, bagi, kali) dan pola hidupnya cukup sederhana dan murah hati.

Miskin memutuskan untuk melipatgandakan uangnya. Dan membiarkan uangnya bertumbuh semakin besar tanpa canpur tangannya. Karena Miskin ingin menghabiskan waktunya untuk menulis, membaca novel, dan  jalan-jalan untuk inspirasinya buat menulis.

Miskin akhirnya memutuskan untuk mendepositokan uangnya ke Bank dengan rincian sebagai berikut:

1. 20 Milliar di Bank BRI 
2. 20 Milliar di Bank Mandiri
3. 20 Milliar di Bank BNI
4. 20 Miliar di Bank BCA
5. 20 Miliar di Bank BTN

Kelima bank tersebut memberikan suku bunga deposito 6% per tahun. Yang berarti Miskin menerima 80 juta/bulan dari satu bank (80 juta adalah pendapatan bersih setelah dikurangi pajak). Dalam satu bulan Miskin menerima 400 juta.

Dari 400 juta, Miskin hanya menghabiskan 80 juta untuk biaya hidupnya per bulan. Sehingga dia kembali mendepositokan 320 juta tiap bulan, 3,48 Milliar per tahun. Begitu sampai selamanya. Bunga terus berbunga. Dan akhirnya Miskin semakin kaya, kaya dan kaya.

Dari cerita di atas. Miskin bisa terus bertambah kaya tanpa bekerja. Cukup mengandalkan depositonya. Bayangkan apabila Miskin menginvestasikan sebahagian uangnya untuk membeli apartemen dan menggontrakkannya. Atau membeli saham perusahaan bagus yang tiap tahunnya Miskin menerima dividen.

Ayo, mari kita pikirkan kembali. Apakah kita sudah merencanakan masa depan yang lebih baik? Yang membuat kita semakin kaya, kaya dan kaya.